Saturday, 19 Apr 2025

Welcome To Examination

3 minutes reading
20 Apr 2008

Ingat..ingat…!!!

Beberapa Minggu Lagi Ujian

Oleh Ust Ahmad Hasan

Mungkin di antara kita merasa pusing dan bingung, bagaimana cara belajar menjelang ujian pelajaran pagi yang tinggal satu minggu lagi. Kita tahu dengan pelajaran yang begitu banyak dan dengan waktu yang sedikit dituntut kita dapat memahami, bagaimana cara belajarnya? Mudah, kita di Gontor ini harus tahu cara belajar yang efektif sehingga dalam waktu yang relative singkat kita akan dapat menguasai pelajaran. Makanya belajar strateginya, baru konsentrasi dalam belajar.
Sebenarnya kalau kita membicarakan belajar sementara ujian kurang satu minggu lagi sepertinya sudah basi, tapi buat adik-adik yang telah mempersiapkan diri sejak satu bulan yang lalu yaitu semenjak ulangan umum maka resep belajar perlu kita terapkan lagi biar lebih mantap gitu man !!So pasang mata baik-baik karena di bawah ini akan kita ulas bagaimana strategi belajar.
Untuk tahap awal, yang harus kamu lakukan adalah persiapan untuk belajar itu sendiri dengan persiapan mental dan niat belajar dengan sungguh-sungguh dan dengan penuh konsentrasi. Karena untuk melakukan sesuatu tanpa adanya persiapan maka hasilnya tidak akan optimal. Apa saja persiapannya ?

1.Mempersiapkan Tenaga
Dalam mempersiapkan tenaga jangan di salah artikan menjadi “jam’ul quwah” yang sering diartikan anak-anak pondok sebagai tidur dulu sebelum belajar. Tetapi maksudnya disini ialah makan cukup, tidur cukup, istirahat cukup, dan sebagainya yang bisa membuat badan vit tatkala kita sedang berhadapan dengan buku. Kebalikannya kalau badan kita lemah, kurang tidur atau tidak makan seharian, maka akan berakibat badan menjadi sakit sakitan dan tidak konsentrasi dalam belajar. Makanya jaga kesehatan badan dengan makan teratur dan menambah menu makan misalnya dengan minum susu setiap pagi dan sore itu bagi yang punya uang, untuk yang lagi kanker (kantong kering) cukup dengan memperbanyak minum air putih setiap hari, Insya Allah badan akan tetap sehat di hari-hari menjelang ujian saat ini. Jangan sampai sakit sebab itu dapat merugikan kita pada waktu ujian.

2. Memusatkan Fikiran
kamu dapat belajar dengan cepat, kalau kamu seperti melek walang ! Memang kamu membaca buku tetapi pikiranmu melayang-layang. Maka dengan memusatkan pikiranmu terhadap pelajaran yang kamu baca merupakan faktor terpenting dalam belajar dan dengan memusatkan pikiran juga kamu dapat dengan mudah meringkas point –point yang penting di dalam pelajaranmu, sehingga bukan cuma hemat waktu saja tetapi juga ia akan melekat sampai lama dalam hafalanmu. Dan kalaupun hilang ataupun lupa, kamu dapat mengingatnya kembali dengan hanya membaca sekali lagi.

3.Tenangkan Hati
Sebagai seorang muslim kita Tidak usah pusing–pusing mencari cara menenangkan hati seperti bersemedi lah, atau bermeditasi yang banyak menghabisdkan banyak waktu. Bukankah kita sudah tahu semua hanya dengan sholat dan mengingat Allah, hati menjadi tenang ?. Entah itu berdekat diri kepada Allah dengan berdoa, dzikir atau sebagainya. Ingat usahamu hanya menentukan 25 % dari keberhasilanmu sedangkan 75% lagi ialah dari doa. Dan ingat hubunganmu yang baik dengan Allah adalah faktor terbesar yang menentukan keberhasilanmu. Apalagi yang kita hadapi adalah ilmu yang mana kita tahu bahwa ilmu itu kepunyaan Allah. Bagaimana kita dapat memilikinya tanpa izin dari Allah. Nah, kalau seluruh perbekalan persiapan sudah kamu jalani, sekarang tinggal memulai pelajaran apa yang akan kamu pelajari.

0 Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *