Saturday, 19 Apr 2025

Opera mini pada komputer

3 minutes reading
16 Nov 2009

Tulisan ini saya tulis karena ke-kesalan saya karena tidak bisa membuka http://mjoy.com lewat komputer. pada awalnya url tersebut bisa saya buka lewat browser opera versi berapapun, namun setelah lama kemudian, url tersebut ( http://mjoy.com ) tidak lagi bisa saya buka menggunakan Browser Opera pada komputer. Katanya hanya bisa di buka lewat Mobile. Ke-kesalan saya bersumber dari url itu sendiri, karena mjoy lah yang memberikan layanan sms gratis tis ke saya. tidak ada maksimal sms per harinya.

Setelah sekian lama ber-google-ing akhirnya saya mendapatkan sebuah artikel yang insyallah bisa menyelesaikan masalah saya ini. dan setelah artikel tersebut saya baca-baca dan praktekan, alhamdulillah berhasil. sekarang saya bisa membuka Opera mini pada komputer saya. jelas dengan Opera mini ini saya selain bisa menggunakan layanan dari http://mjoy.com, saya juga bisa dengan mudah mengakses internet.

Pernah kesal dengan koneksi internet yang hanya upto 64 kbps? Memang serasa menggunakan GPRS jika kecepatan hanya 64 kbps. Bagaimana memaksimalkan kecepatan 64kbps untuk koneksi internet supaya stabil dan cepat? Jawabannya menggunakan Opera Mini yang biasanya Anda gunakan di HP. Komputer itu sendiri kan tidak support JavaMIDP2 terus bagaimana? Caranya adalah dengan menggunakan software Java.

Yang perlu di persiapkan ( didownload /  diunduh ) :

  1. Program Java. Anda bisa download di sini. Pilihlah yang paling baru dari semua versi. Java ini sendiri support untuk beberapa OS seperti Linux, Unix, MacOS, dan Windows.
  2. Software Microemulator di sini. Microemulator digunakan untuk membuka program Opera Mini yang nantinya menjadi browser. 
  3. Opera Mini 4.2 di sini. Download kedua filenya baik yang bereksistensi JAD maupun JAR. 

Petunjuk Penggunaan :

  1. Install “Program Java” yang sudah anda unduh ke komputer anda.
  2. Extract Microemulator.tar.gz dan pindahkan ke C:Program Files > microemulator-2.0.3
  3. Pindahkan juga file Opera Mini yang didownload (file JAR dan JAD) ke dalam folder C: > Program Files > microemulator-2.0.3 > apps. 
  4. Jalankan Microemulator dengan meng-klik 2 kali file microemulator.jar yang berada pada Folder C: > Program Files > microemulator-2.0.3.
  5. Buka JAD File dan pilih opera-mini-4.2.14912-advanced-en.jad program opera mini otomatis terinstal di komputer Anda. 
Kendala yang kita temukan pada software ini adalah ukuran layar kecil sekali karena mirip dengan tampilan di handphone. Jika ingin opera mini tampil maksimal satu layar penuh tanpa pecah klik Options > Select device > Add… > microemulator > devices > microemu-device-resizable.jar > Resizable device > set as default OK. Selesai sekarang Anda bisa menggunakan Opera Mini untuk komputer dengan ukuran layar penuh monitor.

Sekarang kita bisa berselancar di internet menggunakan Opera Mini Pada Komputer, enak kan… 🙂

 print this page Print this page

5 Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Inzacky 15 year ago

kalau mau buka localhost ga bisa mas…
kalau tujuannya untuk mendevelop website berbasis mobile bisa menggunakan user agent switcher mas..
– untuk firefox: https://addons.mozilla.org/en-US/firefox/addon/user-agent-switcher/
– untuk chrome: https://chrome.google.com/webstore/detail/djflhoibgkdhkhhcedjiklpkjnoahfmg/related?hl=en-US&gl=US

Semoga bermanfaat mas…

Reply
opik 15 year ago

mas saya mau tanya dan minta penceraha y..
saya sudah berhasil instal operamini d PC saya..
pertanyaan y?? bisa ga jalanin web local di operamini..
cth : localhost/nelajarweb
terimakash mas

Reply
Inzacky 15 year ago

^^sipp… selama ada yang gratis kenapa harus bayar 😀 hehee

Reply
rae_zen 15 year ago

mantep ni master….buat masisir biar bs sms ke indo gratis pake internet…syukron kang…

Reply
Inzacky 15 year ago

yang dicari2 baru muncul 😀

Reply